|

Sah Dilantik Hari ini, Surya Kencana Barus "Nahkodai" IPK Ranting Balai Raja


OBORKEADILAN.COM| Balai Raja-Bengkalis| Jumat, (6/12) Organisasi kepemudaan Ikatan Pemuda Karya ( IPK ) Kecamatan Pinggir, Kabupaten Bengkalis, Propinsi Riau, hari ini kembali melaksanakan pelantikan pengurus salah satu Ranting di jajaran wilayah PAC Pinggir, pelantikan tersebut dipimpin langsung oleh ketua Pimpinan Anak Cabang Kecamatan Pinggir (PAC IPK pinggir) Mexiko Paris Pangaribuan, yang dihadiri oleh hampir seluruh pengurus Ranting baik se Kecamatan Pinggir, mandau dan talang muandau.

Adapun pengurus Ranting yang dilantik hari ini (Jumat, 6/12) adalah Surya Kencana Barus sebagai Ketua Ranting Balai raja, bersama Krisman Lubis sebagai Sekretaris, beserta seluruh jajaran pengurus, Srikandi dan anggota IPK Ranting Balai Raja, pelantikan berlangsung tertib dan damai, serta meriah, mengingat sosok ketua ranting yang baru dilantik ini adalah bagian dari salah satu tokoh masyarakat yang juga aktif dalam kegiatan sosial, budaya, serta keagamaan.

Tampak pula hadir diacara pelantikan tersebut ketua IPK PAC Kecamatan Mandau Franky Napitupulu beserta jajarannya, ketua IPK Ransus Tasik Serai Rinto Sitorus, Humas Ransus Tasik Serai Piktor Togatorop alias Bolak cs, ketua Ranting Semunai Ucok Sihombing beserta sekretarisnya Eldiko dan juga Pengurus IPK yang lainnya, hadir pula Pengurus Pemuda Pancasila, dan jajaran Kepolisian Sektor Pinggir mewakili Kapolsek Pinggir.

Saat menyampaikan pidatonya, ketua PAC IPK Pinggir, Mexico Paris Pangaribuan berpesan bahwasanya IPK yg sesungguhnya bukanlah organisasi untuk menakut-nakuti masyarakat, tapi sebaliknya IPK harus bisa membimbing tangan pemuda untuk merajut kebersamaan dengan masyarakat, dan IPK bisa menjadi sahabat Dimata masyarakat, tegasnya dalam penyampaian pidato saat acara pelantikan.

Pelantikan tersebut juga mendapat apresiasi yang positif dari para masyarakat setempat, warga masyarakat balai raja berharap, dengan adanya Kepengurusan IPK Ranting Balai raja tersebut, dapat merangkul para pemuda untuk kegiatan-kegiatan positif, sehingga para pemuda tidak lagi terlena hanya dengan dunia pergaulannya yang tidak terkontrol, melainkan menjadikan pemuda-pemuda yang kreatif, dengan karya-karya yang positif. (jr.dkk)

Editor : Redaktur 
Penanggung Jawab Berita : Obor Panjaitan 


Komentar

Berita Terkini