|

Bilal Mayit Kecamatan Medan Belawan Ucapkan Terima Kasih Kepada Kapolres Pelabuhan Belawan


Media Nasional Obor Keadilan | Medan-Sumut | Para Bilal Mayit di Kecamatan Medan Belawan tahun ini bisa bernafas lega dan bersyukur atas bantuan  sembako yang diberikan Kapolres Pelabuhan Belawan, ‎AKBP Ikhwan Lubis, SH, MH.

Pemberikan bantuan  sembako kepada Bilal Mayit untuk wilayah Kecamatan Medan Belawan itu dilaksanakan di Kantor Camat Medan Belawan, Jalan Cimanuk, Kecamatan Medan Belawan, pada Kamis (7/6/2018).

Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Ikhwan SH, MH pada  kesempatan itu mengatakan, pemberian santunan kepada para Bilal Mayit tersebut diharapkan dapat   bermanfaat saat  merayakan Hari Raya Idul Fitri 1439 H.

AKBP Ikhwan berharap kiranya para Bilal Mayit mendoakan agar  kedepannya bantuan ini menjadi rutinitas setiap tahun, dengan jumlah yang lebih besar pula. AKBP Ikhwan berjanji akan merekomendasikanya  kepada Walikota Medan. Sehingga taraf hidup para Biilal mayit tersebut dapat lebih sejahtera.

"Saya harap para Bilal Mayit turut mendoakan semoga tahun depan kegiatan ini nenjadi rutinitas tahunan. Dan saya berjanji akan merekomendasikanya kepada Walikota, " kata AKBP Ikhwan.

Lanjut AKBP Ikhwan, mengingat jelang  pelaksanaan Pilkada yang semakin dekat, kita minta mohon doa dan dukunganya. Sehingga  situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan tetap  aman dan nyaman.

"Pada kesempatan yang baik ini saya berharap kepada semua yang hadir ditempat ini agar mensukseskan pesta demokrasi pelaksanaan Pilkada yang sudah didepan mata, " ujar Kapolres.

Usai menyampiakan kata sambutan, Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Ikhwan Lubis memberikan santunan berupa sembako kepada para Bilal Mayit diiringi dengan doa yang dibacakan oleh Kasat Binmas, AKP Justar Purba.

Maslan salah satu Bilal Mayit, mengucapkan terima kasih kepada Kapolres atas  pemberian bantuan sembako tersebut. Semoga bantuan sembako tersebut dapat bermanfaat bagi mereka.

“Sungguh luar biasa, dan  baru tahun ini kami mendapat sembako. Tentunya ini akan menjadi motivasi dan semangat bagi kami dalam menjalankan tugas sebagai Bilal Mayit, " ungkap Maslan.

Pantauan Wartawan, pemberian santunan kepada para Bilal Mayit untuk wilayah Kecamatan Medan Belawan itu turut dihadiri Camat Medan Belawan, Robbi, Lurah, Kabag Sumda, Kompol Sri Pinem dan Kabag Ren, Kompol Eddy Suprianto.
(Sofar Panjaitan)

Editor : Redaktur
Penanggung Jawab Berita : Obor Panjaitan
Komentar

Berita Terkini