|

Razia Gabungan KTMDU, Dilaksanakan Selama 3 Hari di Kab. Bogor

Foto: Razia gabungan Kenderaan Bermotor Tidak Melakukan Daftar Ulang ( KTMDU ) dilaksanakan di jalan raya Bogor. 

MEDIA NASIONAL OBOR KEADILAN | Bogor | Pagi 18 juni 2019 razia gabungan Kenderaan Bermotor Tidak Melakukan Daftar Ulang ( KTMDU ) dilaksanakan di jalan raya Bogor di simpang lampu merah jalan baru arah menuju jalan alternatif Sentul Kab. Bogor, razia gabungan ini sendiri terdiri dari Kepolisian, PM, Dispemda dan Dishub, dimana rencananya razia ini sendiri akan dilakukan selama 3 hari kedepan yang dimulai hari ini sampai dengan hari kamis.

Menurut Iptu. Vino Lestari KBO Lantas Kab. Bogor, razia gabungan KTMDU ini sebenarnya di diprioritaskan kepada penertiban kenderaan yang belum membayar pajak, sehingga apabila ada dilapangan ditemukan kenderaan yang belum bayar pajak, khususnya untuk wilayah Jawa Barat, maka akan dilakukan langsung tindakan penitipan STNK, tetapi bila nantinya wajib pajak bisa langsung membayar tunggakan pajaknya saat itu juga, dan akan sangat baik, namun kalau ada masyarakat yang  memohon minta waktu untuk menyelesaikan pembayarannya, tetap STNK akan dititipkan, namun Kenderannya bisa tetap dipakai, tetapi terlebih dahulu dibuat surat pengganti STNK sementara yang berlaku sesuai ketentuan yang dikeluarkan oleh dispemda dan disetujui oleh pihak kepolisian dan pihak terkait, dan adapun dilakukan ini semua, sebenarnya hanya mengingatkan masyarakat biar masyarakat lebih open terhadap wajib pajak ini," ujar Iptu. Vino Lestari KBO Lantas Kab. Bogor.

Akan tetapi walaupun razia gabungan yang dilakukan saat ini khususnya kepada
Kenderaan Bermotor Tidak Melakukan Daftar Ulang ( KTMDU ), namun bila nanti juga dilapangan ditemukan kenderaan yang tidak melengkapi atau memiliki SIM dan STNK, kami dari kepolisian tetap akan menindaknya dengan melakukan tindakan tilang, dan begitu," sahut Iptu. Vino Lestari KBO Lantas Kab. Bogor. (Hotma Lingga Tampubolon)

Editor :Redaktur
Penanggung Jawab Berita :Obor Panjaitan
Komentar

Berita Terkini