|

Jalan Desa Taonmarisi Ke Parsoburan Rusak Parah Pemkab Tobasa Tutup Mata.

Ket Gambar : Tampak Jalan Hancur Penuh Lobang, Padahal sudah di usul ke Bupati namun hingga Kini bupati Tobasa Abai dan lalai terhadap usulan Masyarakat [ Foto: Amran S ]

MEDIA NASIONAL OBOR KEADILAN | PARSOBURAN | Jalan menuju Desa Taonmarisi rusak, Pemda tutup mata. Jalan yang menghubungkan Kelurahan Parsoburan menuju Desa Taonmarisi Kecamatan Habinsaran Kabupaten Tobasamosir rusak parah.

Dimulai dari jembatan gantung ( rambingan) sampai ke SD Taonmarisi. Jalan ber lobang dan ber batu tersebut sangat mengganggu aktifitas masyarakat, umum nya bagi para anak sekolah yang harus melewati jalan tersebut setiap harinya untuk sekolah ke Parsoburan.
Menurut keterangan Kepala Desa Taonmarisi bapa Parasman silaen, saat ditemui di rumahnya, Jumat (21/12/18) pukul 17:00 wib mengatakan, berbagai cara sudah di tempuh nya untuk mengajukan perbaikan jalan tersebut ke pihak pemerintah daerah Tobasamosir, termasuk mengajukan proposal dan Kepala Desa Taonmarisi sudah melaporkan perbaikan jalan tersebut  langsung ke Bupati Tobasamosir, Ir Darwin Siagian.
Namun belum ada pelaksanaan untuk perbaikan jalan tersebut seakan akan pemerintah Daerah Tobasamosir tutup mata dengan laporan Kepala Desa, Parasman Silaen. Kepala Desa Taon marisi dengan tegas mengatakan, kalau memang tahun 2019 mendatang, kalau memang  Pemerintah Daerah Tobasamosir tidak memperbaiki jalan tersebut, maka Kepala Desa  Taonmarisi akan meminta ijin ke Bupati Tobasamosir, untuk menggunakan dd( dana desa) untuk memperbaiki jalan tersebut.

Masyarakat Desa Taonmarisi berharap kepada pemerintah Tobasamosir untuk segera mengaspal jalan tersebut sebelum ada korban . Saat ini jalan tersebut sangat sulit untuk  dilalui kendaraan.  Kepala Desa Taonmarisi menghimbau kepada masyarakat yang melewati jalan tersebut agar berhati hati mengingat jalan tersebut menurun dan berlobang. (Amran Sianipar)

Editor : Redaktur
Penanggung Jawab Berita : Obor Panjaitan

Komentar

Berita Terkini