|

Polres Pelabuhan Belawan Ungkap Kasus kriminalitas 3C, Judi dan VCD Porno Selama Bulan Suci Ramadan


Media Nasional Obor Keadilan| Medan-Sumut | Komitmen Kapolres  Pelabuhan Belawan untuk menindak tegas segala aksi tindak kejahatan selama Bulan Suci Ramadan ternyata tidak main-main.

Mulai dari kasus tindak kejahatan pencurian dengan pemberatan  (Curat) pencurian kenderaan bermotor (Curanmor), Judi dan kasus VCD porno berhasil diungkap Polres Pelabuhan Belawan selama Bulan Suci Ramadan.

Para tersangka kasus 3C curat dan  curanmor yang selama ini meresahkan masyarakat Belawan itu diamankan petugas dari dua lokasi yang berbeda.

Penangkapan tersangka curat yang terjadi di Jalan Perikanan Gabion Belawan tersebut Polres Pelabuhan Belawan berhasil mengamankan tersangka Leman Nur, M Syarif dan Jhonson Manurung, berikut barang bukti satu unit becak mesin, dua batang besi dan satu buah kunci inggris.

Untuk kasus Curanmor petugas berhasil menangkap tiga tersangka, yakni Boyman Saragih, Amri dan Anton Kesuma. Dari tangan ketiga tersangka petugas berhasil mengalahkan  barang bukti dua unit sepedamotor Yamaha Vixion, Honda Scopy dan  satu kunci T.

Selain kasus Curat dan Curanmor tersebut, Polres Pelabuhan Belawan juga berhasil menangkap 14 orang tersangka kasus judi. 7 diantaranya dalam tahap pembinaan. Ketujuh tersangka yang diamankan, yakni Mawardi, Rudi Iskandar, Levi Tumanggor, Tumpal Saragih, Sudin Parlindungan, Yuswono dan Edy Sahputra.

Dari tangan ketujuh  tersangka yang ditangkap di Dermaga 111 Pelindo Belawan dan Cafe Kebun Bunga itu turut diamankan barang bukti dua set kartu joker, uang sebesar Rp1.775.000.

Termasuk pengungkapan  kasus VCD porno di Jalan Pajak UKA Martubung, Kecamatan Medan Labuhan. Dalam kasus ini petugas menetapkan dua orang tersangka, yakni Zuhri H Nasution dan M Suyanto, berikut barang bukti 156 keping VCD porno.

Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Ikhwan Lubis dalam Press Release kepada wartawan, Senin (28/5/2018) mengatakan, pengungkapan kasus tindak kejahatan kriminalitas Curat, Curanmor, Judi dan kasus VCD porno tersebut adalah merupakan kasus  menonjol yang terjadi saat Bulan Suci Ramadan ini.

"Ini sudah menjadi  komitmen kita bersama, segala aksi tindak kejahatan kriminalitas yang terjadi pada Bulan Suci Ramadan ini akan kita tindak tegas. Kesucian bulan Ramadan ini harus tetap kita jaga bersama sampai Hari Raya Idul Fitri nanti, " ujar AKBP Ikhwan Lubis.
(Sofar Panjaitan)


Penanggung Jawab : Obor Panjaitan
Komentar

Berita Terkini