|

INOVASI GURU MEMBERIKAN PEMBELAJARAN DITENGAH PANDEMI COVID-19

Penulis: Diana Prasti

MEDIA NASIONAL OBOR KEADILAN | Selasa, (18/8-2020) - Berbicara mengenai inovasi guru dalam memberikan pembelajaran ditengah panndemi covid-19 ini sangatlah dibutuhkan, karena adanya virus covid-19 ini pendidikan di Indonesia ini sangat terancam. Perkembangan virus Covid -19 ini sangat mengkhawatirkan. Hari ke hari kasus meningkat terus dan harus segera diatasi. Persoalan pandemi covid-19 bukan saja persoalan kesehatan saja, namun juga berdampak sosial.

Sebagaimana kita ketahui bersama saat ini dalam upaya pencegahan penyebaran virus corona pemerintah menerapkan sosial distancing. Kita sebagai masyarakat diminta tetap berda di rumah dengan jaga jarak, bekerja di rumah dan beribadah di rumah. Adapun bagi orang yang diduga pernah kontak dengan penderita atau berasal/berpergian dari zona merah covid-19 maka akan dilakukan karantina di rumah. Dalam buku Panduan Pencegahan Penularan dan penanganan covid-19 di masyarakat disebutkan karantina di rumah, berarti bahwa semua anggota Keluarga dicurigai memiliki gejala-gejala Covid-19.

Kata “Karantina” digunakan ketika seseorang yang tidak sakit harus tinggal dirumah sampai orang tidak lagi berpotensi menularkan virus ke orang lain, orang yang sakit harus menjaga jarak sejauh mungkin dari anggota Keluarga mereka. Seluruh anggota rumah tangga harus melakukan karantina selama 14 hari, serta: ODP atau PDP tidak lagi memiliki gejala-gejala seperti demam, batuk, pilek, sesak nafas. Tidak ada anggota rumah tangga lain yang memiliki gejala-gejala seperti itu. (SATGAS COVID-19 UNHAS, 2020).

Maka dengan adanya Covid-19 ini, maka inovasi guru dalam memberikan pembelajaran di masa pandemi covid-19 harus bisa membuat siswa paham terhadap pembelajarannya. Inovasi adalah suatu ide, hal-hal yang praktis, metode, cara, barang-barang buatan manusia, yang diamati atau dirasakan sebagai suatu hal yang baru bagi seseorang atau sekelompok orang (masyarakat). Guru-guru harus mampu memberikan inovasi saat pembelajaran, salah satu inovasi yang guru berikan dalam pembelajaran adalah dengan belajar dari rumah, dimana seorang guru memberikan materinya melalui jaringan internet, agar pembelajarannya berjalan dengan baik.

IDENTITAS PENULIS 

Nama: Diana Prasti
Mahasiswi UINSU, FITK, Prodi PAI, Stambuk 2017
Peserta KKN-DR Kelompok 157
Dosen Pembimbing Lapangan: Drs. H. Sokon Saragih. M.Ag

Komentar

Berita Terkini