|

Komeng Wisuda, Lulus Sarjana Ekonomi di Usia 47


Gambar Istimewa 

Media Nasional Obor Keadilan | Belum  lama ini komedian Alfiansyah alias Komeng dikabarkan telah menyelesaikan ujian skripsi sarjana di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Tribuana Bekasi. Komeng rupanya telah setahun fokus menempuh studi S-1 dan cuti sementara dari dunia lawak.

"Kuliah di Bekasi hampir setahun. Sampai cuti dari lawak hehehe," kata Komeng dalam pesan tertulis kepada Medcom.id , Minggu malam, 29 April 2018.
Pria kelahiran 25 Agustus 1970 ini mengaku pernah mengambil kuliah S-1 jurusan perbankan, tetapi tidak sampai tuntas. Sejak 2017 lalu, Komeng memutuskan untuk melanjutkan lagi kuliah ekonomi dalam usia 46. Dia mengambil jurusan manajemen.

"Saya ambil jurusan manajemen karena waktu dulu pernah kuliah di perbankan juga dan ingin menguasai manajemen diri biar bisa bertahan di dunia seni," ungkapnya.
Tidak sendiri, Komeng kuliah bersama rekan komedian Rudi Sipit. Menurut Komeng, kuliah sarjana Rudi juga tidak tuntas saat masih muda.
"Kebetulan (saya dan Rudi) sama-sama enggak kelar kuliah waktu itu. Pas mau lanjut, janjian bareng biar di kelas ada temannya," kata Komeng.

Komeng menempuh ujian skripsi pada 17 Maret 2018. Topik skripsinya tak jauh dari komedi dengan judul Pengaruh Disiplin dan Pemberdayaan terhadap Profesionalisme Anggota Persatuan Seniman Komedi Indonesia Jawa Barat. Maman Suherman alias Kang Maman berbagi di media sosial bahwa skripsi Komeng mendapat nilai A.

Lulus skripsi dan mendapat pengukuhan gelar sarjana lewat wisuda, bagaimana kesan Komeng?
"Biasa saja. Kalau belajar kan bisa dari mana saja. Hanya ini bedanya ada sertifikat, kayak tanah (emoji tertawa)," tukas Komeng.
Sumber : Media Indonesia

Penanggung Jawab : Obor Panjaitan


Komentar

Berita Terkini