|

Kepala BNN Rote Ndao, Sekcam Rote Barat Dan Warga Membersihkan Tempat Parawisata Pantai Lifulada

Foto : kegiatan Pra HANI  melalui  Pembersihan lingkungan Pantai Wisata Lifulada Rote Barat di Desa Oenggaut dan Sosialisasi P4GN.

MEDIA NASIONAL OBOR KEADILAN | Rote Ndao | Dengan kegiatan Pra HANI  melalui  Pembersihan lingkungan Pantai Wisata Lifulada Rote Barat di Desa Oenggaut dan Sosialisasi P4GN. tepat pada hari Sabtu, 15 Juni 2019.

Waktu: 08.00 WITA Sampai Selesai.
Tempat:   Pantai Wisata Lifulada Desa Oenggaut Rote Barat.
BNNK Rote Ndao

Dalam rangka Pra HANI 2019, BNNK Rote Ndao melaksanakan Kegiatan Aksi Pembersihan Pantai Wisata Lifulada yang melibatkan seluruh Pegawai BNNK Rote Ndao bersama Aparat Kecamatan Rote Barat dan Satgas Relawan Anti Narkoba Desa Oenggaut dan masyarakat sekitar.

Kemudian dilanjutkan dengan Sosialisasi Bahaya Narkoba kepada masyarakat Desa Oenggaut yang partisipasi dalam aksi pembersihan pantai Wisata Lifulada Desa Oenggaut sebanyak 50 orang dengan Narasumber Kepala BNNK Rote Ndao  memberikan Pengarahan Umum tentang pentingnya kebersamaan dalam Aksi Program P4GN dan Plt. Kasie P2M tentang " ayo, ciptakan lingkungan yang bersih dari Narkoba guna mendukung Generasi Milenial yang sehat dan bersih dari narkoba".

Dalam kesempatan tersebut semua peserta mengikuti dengan baik. Dan diakhir kegiatan Kepala BNNK Rote Ndao memberikan Stiker " Stop Narkoba " secara gratis Kepada peserta yang diterima langsung oleh perwakilan yakni Kepala Desa Oenggaut " Bapak Jefri Sumba disaksikan Sekcam Rote Barat.
Kemudian dilanjutkan dengan foto bersama.(Dance Henukh)

Editor :Redaktur
Penanggung Jawab Berita :Obor Panjaitan

Komentar

Berita Terkini