|

Waka Polda Bali Lepas Peserta Balap Sepeda GFNY Bali 2019

Ket Gambar : Wakapolda Bali Brigjen Pol. Drs. I Wayan Sunartha membuka kejuaraan Gran Fondo New York (GFNY) Bali, yang ditandai dengan pengibaran bendera start di Jln. By Pass Prof. Ida Bagus Mantra tepatnya pada kawasan Pantai Lepang Klungkung, Minggu (24/2/2019). 

MEDIA NASIONAL OBOR KEADILAN | JAKARTA | Wakapolda Bali Brigjen Pol. Drs. I Wayan Sunartha membuka kejuaraan Gran Fondo New York (GFNY) Bali, yang ditandai dengan pengibaran bendera start di Jln. By Pass Prof. Ida Bagus Mantra tepatnya pada kawasan Pantai Lepang Klungkung, Minggu (24/2/2019). Kejuaraan GFNY ini diikuti oleh 1530 raider dari 28 negara, dimana ada dua kategori perlombaan yang akan diperebutkan yaitu long distance 135 Km dan medio distance 90 Km.

Rute yang akan dilewati para peserta GFNY selama perlombaan yaitu Denpasar, Gianyar, Klungkung, Karangasem dan Bangli. Sementara Finish akan kembali ke Jalan By Pass Prof. Ida Bagus Mantra tepatnya pada kawasan Pantai Lepang, Klungkung.
 
Brigjen Pol. Drs. I Wayan Sunartha menyampaikan kepada masyarakat Bali untuk ikut mensukseskan jalannya perlombaan berskala internasional ini dengan memberikan prioritas kepada para peserta yang melintas sepanjang jalur lomba.

“Dengan dilaksanakannya kegiatan ini membuktikan bahwa Bali aman untuk melaksanakan berbagai kegiatan bersekala nasional dan internasional,” tegasnya.

Ia juga berharap kepada seluruh peserta, agar selalu menjaga sportifitas dan bersaing secara sehat. “ Kepada para peserta hati-hati dijalan, tetap utamakan keselamatan”,  tambahnya.(*)

Editor : Redaktur
Penanggung Jawab Berita : Obor Panjaitan
Komentar

Berita Terkini