|

HUMAS POLRES MABAR KELUARKAN PEMBERITAHUAN PENTING UNTUK MASYARAKAT MABAR NTT

Foto : Logo HUMAS POLRI. 

LABUAN BAJO- NTT | Media Nasional | Oborkeadilan.com  |  Rabu (16/05),
Kami dari Humas Polres Manggarai Barat ingin mengklarifikasi beberapa berita HOAX yang sudah tersebar di Medsos dan masyarakat Manggarai Barat beberapa hari ini.

1. Berita terkait dengan penangkapan Pelaku teroris di Hotel Karisma dan salah satu Swalayan (mini market) di labuan bajo itu adalah berita HOAX. Humas Polres Manggarai Barat mengklarifikasi bahwa kegiatan di Hotel Karisma tersebut merupakan kegiatan Rekontruksi kasus Pembunuhan penemuan kerangka manusia di Bukit cinta akhir 2017 lalu.

2. Berkaitan dengan beberapa pemberitaan /postingan di medsos tentang ada-nya teroris yang sudah masuk di wilayah Manggarai Barat kami dari Humas Polres Manggarai Barat menyatakan bahwa itu tidak BENAR (HOAX).

3. Berkaitan juga dengan pemberitaan/postingan di medsos tentang video penangkapan anggota teroris di Manggarai Barat itu juga TIDAK BENAR.  Video tersebut adalah video pemberitaan penangkapan 3 tahun lalu tepat-nya tanggal 18 April 2015 terkait penangkapan Terduga Pelaku Tindak Pidana Terorisme asal NTB an. Syarifudin (syarif) di Puarlolo, Kec Mbeliling.

Kami minta seluruh masyarakat Manggarai Barat tetap tenang dan tidak mudah Percaya/terprovokasi.

Apabila ada berita ataupun informasi yang tersebar di masyarakat terkait dengan situasi terkini di Manggarai Barat harap segera mengkroscek kebenarannya kepada Humas Polres Manggarai Barat.

Dihimbau juga kepada masyarakat Manggarai Barat agar selalu bijak dalam menggunakan Medsos, Pelaku penyebar hoax bisa terancam Pasal 28 ayat 1 Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik atau Undang-Undang ITE. Di dalam pasal itu disebutkan, "Setiap orang yang dengan sengaja dan atau tanpa hak menyebarkan berita bohong dan menyesatkan, ancamannya bisa terkena pidana maksimal enam tahun dan denda maksimal Rp 1 miliar." ( HUMAS RES MABAR/ LM ).

#antiHOAX #kamibersamapolri #kutukterorisme
#bijakbermedsos
#humaspolresmabar
#labuanbajo


Penanggung Jawab : Obor Panjaitan
Komentar

Berita Terkini