|

Muzakarah Ulama Se-Aceh Digelar di Aceh Timur

Ket Gambar : Para ulama Se - Aceh dilokasi acara Muzakar ah di Dayah Raudatul Huda, Desa Mantang Rayeuk, Kecamatan Simpang Ulim, Kabupaten Aceh Timur. 

MEDIA NASIONAL OBOR KEADILAN | ACEH TIMUR |  Muzakarah Ulama se Aceh Tahun 2018 diadakan di Dayah Raudhatul Huda, Desa Matang Rayeuk, Kecamatan Simpang Ulim, Kabupaten Aceh Timur, Rabu (11/4/2018).

Muzakarah tersebut dibuka langsung oleh Bupati Aceh Timur, Hasballah M Taib.

Permasalah yang dibahas oleh ulama Aceh dalam Muzakarah tersebut ada dua pokok pembahasan diantaranya, Penyelesaian Ta'adud Jum'at Dalam Kabupaten Aceh Timur dan Boleh atau tidak menggunakan alat musik dalam bershalawat.

Disaat wawancara Bupati Aceh Timur Hasballah M Taib mengatakan," Dari hasil Muzakar ulama, bila sudah ada keputusan hukum dari ulama nantinya akan kita buat peraturan bupati maupun peraturan daerah atau di qanunkan dan akan kita sebarkan kepada masyarakat aceh Timur terkait dua permasalahan Ta'adud Jum'at dan memainkan musik dan swalawat," katanya.

Dalam acara tersebut dihadiri Ulama Aceh, Abu Paya Pasi, Abu Tumin Blang Blahdeh, Abu H.M. Amin Cot Trueng, Waled Nuruzzahri, Abu H. Abdul Manaf Blang Jruen dan ulama lainnya, Pimpinan dayah yang ada di Aceh Timur, Ketua MPU Aceh, Ketua MPU Aceh Timur, Bupati Aceh Timur Hasballah M Taib, Muspika Simpang Ulim, dan Ribuan masyarakat Aceh Timur. [ Red ]

Editor : Redaktur
Penanggung Jawab : Obor Panjaitan
Komentar

Berita Terkini