|

Transformasi UMKM dan Koperasi di Indonesia Menuju Era Digital

Penulis : Dewi.Febriani SH.

Media Nasional Obor Keadilan-Jakarta, Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Menurut Undang-Undang, Kriteria, dan Ciri-Cirinya; Pengertian UMKM adalah usaha produktif yang dimiliki perorangan maupun badan usaha yang telah memenuhi kriteria sebagai usaha mikro.
Adapun UMKM dan Koperasi dlm era tahun politik dan era perdagangan bebas ini, diharapkan dapat menangkap peluang yg baik dan apabila salah dlm mengambil keputusan usaha akan menjadi tantangan yg begitu fatal. Maka dari itu, bentuk tantangan dan peluang yg sangat strategis dalam mengisi pesta demokrasi politik maupun persaingan pasar global diharapkan mampu memberikan multiflier effect bagi UMKM itu sendiri.

Contoh saja sebagai bahan perbandingan

tahun 2018 UMKM 5,27 %
dan proyeksi 2019 UMKM 5,3 %

dengan data diatas dr 2018 ke 2019 kenaikan nya tidak signifikan dengan harapan pada era teknologi digital ini seharus nya pemasaran pun diharapkan lebih mudah,cepat dan jangkauan yg lbh luas lagi nanti nya.

data pengguna Go on line UMKM sbb:

2018 ........ 3,9 juta orang
2019.......... 8 juta orang di proyeksikan


UMKM juga akan kedepan nya menghadapi perdagangan bebas pada tahun 2020. Pada tahun tersebut telah disepakati untuk melaksanakan perdagangan bebas bagi ekonomi yg masih berkembang termasuk Indonesia.

jadi dengan era digital dan teknologi yg berkembang diharapkan UMKM dan Koperasi berkembang pesat dalam implementasi nya kelak.Adapun sosialisasi tentang peradaban teknologi ini menuju Go on line yg diharapkan, harus ada disetiap wilayah -wilayah diindonesia dengan para tenaga ahli yg diterjun kan langsung disetiap wilayah guna mempercepat target go online menuju reformasi digital .Arti nya sosialisasi sangat di butuhkan dlm penerapan setiap sistem dan perkembangan teknologi yg ada,mengingat tidak semua paham penggunaan sistem digital tersebut mengacu pada SDM kita nanti nya.

peningkatan kompetensi SDM menjadi prioritas karena dapat memacu produktivtas dan daya saing sektor industri nasional kedepan nya.

Selanjut nya program penunjang reformasi UMKM sendiri menuju Go digital menurut pendapat saya pribadi yaitu Internet masuk Desa lebih diluaskan lagi jaringan nya karena ini untuk mencakup seluruh wilayah wilayah di indonesia nanti nya baik efek utk pelaku UMKM itu sendiri dan aspek lain nya menghadapi era teknologi yg berkembang, Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, UMKM dan Koperasi merupakan sektor ekonomi yg menggerakkan perekonomian Indonesia. Sebagai salah satu penggerak utama ekonomi Indonesia, pelaku UMKM harus melek terhadap perkembangan teknologi karena besar pengaruhnya terhadap bisnis.

Teknologi mengubah cara hidup manusia, termasuk di dalamnya cara berbisnis. Kini Indonesia memasuki era revolusi industri 4.0, di mana semua mesin dihubungkan melalui sistem internet atau disebut juga sebagai revolusi digital.

Sayangnya kesadaran terhadap pentingnya teknologi terhadap bisnis UMKM belum disadari sepenuh nya oleh semua pelaku UMKM di Indonesia.

UMKM dan Koperasi merupakan salah satu roda penggerak perekonomian Indonesia.Dan peranan sumbangan UMKM terhadap PDB Indonesia diproyeksi tumbuh sekitar 5 % pada 2019.

total kontribusi UMKM terhadap produk domestik bruto (PDB) nasional tahun ini dapat mencapai 65% atau sekitar Rp2.394,5 triliun.

Dari perspektif dunia,  diakui bahwa UMKM memainkan suatu peran yg sangat vital di dalam pembangunan dan pertumbuhan ekonomi, tidak hanya di negara-negara sedang berkembang , tetapi juga di negara-negara maju . UMKM di negara maju mencapai 99 persen dari jumlah unit usaha dari semua kategori.

Di Negara Sedang Berkembang seperti Asia, Afrika dan Amerika Latin, UMKM sangat penting khususnya dari perspektif kesempatan kerja dan sumber pendapatan bagi kelompok miskin, distribusi pendapatan dan pengurangan kemiskinan, yg saat ini jumlah data kemiskinan kita pada 2019 diangka 25,14 juta orang atau sekitar 9,41 % menurun 0,25 persen poin terhadap September 2018 .

dan sangat jelas peranan UMKM guna pembangunan ekonomi baik dalam aspek luas dan aspek kecil, implementasi perencanaan taktis dan hasil menuju kegerbang indonesia maju .


Salam berjuang✊🇲🇨,
Feby / Dewi.Febriani
RNA'98

■MEDIA NASIONAL OBOR KEADILAN
Komentar

Berita Terkini