|

AKABRI POLISI 83 DC Pandega Turut Bersatu Melawan Covid-19

Foto: Puji Hartanto mantan Kakorlantas Polri 

Jakarta | Media Nasional Obor Keadilan, Selasa (19/5-2020), Sebuah Ikatan perhimpunan yang diberi nama "AKABRI POLISI 83 DC PANDEGA" ambil bagian dalam aksi sosial kepedulian terhadap kondisi bangsa Indonesia yang dilanda pandemi covid-19.

Aksi Sosial yang dilakukan konsorsium
"AKABRI POLISI 83 DC PANDEGA" beragam, diantaranya berbagi pesan atau turut mensosialisasikan program protokol penanggulangan covid-19, dengan mengkampanyekan hidup sehat, rajin cuci tangan bersih, Jika terpaksa keluar rumah wajib bermasker, tekun berdoa kepada Allah swt, fhickal distance alias jaga jarak .
Pesan sosialisasi ini dapat disaksikan pada konten Video milik konsorsium "AKABRI POLISI 83 DC PANDEGA" .

Ini videonya:
●Donasi dan partisipasi di RS Mako Brimob dan RS Polri Kramat Jati

Selalin mengkampanyekan gaya hidup yang diatur pada protokol penanggulangan covid-19, "AKABRI POLISI 83 DC PANDEGA" juga melakukan perbuatan mulia berbagi kasih dalam bentuk perhatian dan kepedulian komunitas ini pun mendermakan yang ada kepada dua tempat RS Rujukan pegangan Corona yaitu di RS Mako Brimob dan RS Polri Kramat Jati.

●Kondisi dan Data pemerintah terkait Wabah covid 19 di Indonesia

Juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona Achmad Yurianto menyatakan, masih ada penularan virus corona di masyarakat yang menyebabkan kasus Covid-19 di Indonesia kembali bertambah.

Berdasarkan data pemerintah hingga Senin (18/5/2020) pukul 12.00 WIB, ada penambahan 496 kasus Covid-19 dalam 24 jam terakhir.

Penambahan itu menyebabkan kini secara akumulatif ada 18.010 kasus Covid-19, terhitung sejak kasus pertama diumumkan pada 2 Maret 2020.

Hal ini diungkapkan Achmad Yurianto dalam konferensi pers di Graha BNPB pada Senin sore.

"Untuk konfirmasi Covid-19 positif naik 496 orang, sehingga menjadi 18.010 orang," ujar Yurianto.

Data pemerintah memperlihatkan, dari 18.010 kasus positif, ada 17.764 yang diperiksa dengan menggunakan metode PCR alias polymerase chain reaction
[Obor Panjaitan]
Komentar

Berita Terkini