|

Aksi Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ Di Pasar Rakyat

M
edia Nasional Obor Keadilan | Jayawijaya, Papua -
Kembali beraksi, Satgas Pamtas RI-PNG Yonif Raider 142/KJ memanfaatkan hari yang ada, melakukan Pembinaan Teritorial dan Komunikasi Sosial di Pasar Rakyat Bolakme bersama warga di Distrik Bolakme, Kabupaten Jayawijaya Papua, Senin (01/08/2022).

Dinaungi cuaca cerah, Pasar Bolakme merupakan tempat dimana masyarakat sering berkumpul, mulai dari yang mencari kebutuhan, menjual hasil kebun dan berbagai kebutuhan lainnya. Warga selalu antusias beraktivitas di pasar setiap hari, kecuali pada hari Minggu dikarenakan kegiatan keagamaan.

Hal inilah melatarbelakangi  Satgas Pamtas RI-PNG Yonif Raider 142/KJ di Pos Bolakme dipimpin oleh Kapten Inf Oslan Purba untuk melaksanakan pembinaan Teritorial dengan cara Komunikasi sosial (Komsos) bersama mama-mama yang berjualan di Pasar.

Dalam keterangannya, Danpos Bolakme Kapten Inf Oslan Purba menyampaikan bahwa datang ke Pasar Rakyat Bolakme untuk meningkatkan semangat kebersamaan dan sekaligus bersilaturahmi bersama dengan masyarakat.

"Banyak warga yang mencari nafkah di Pasar Rakyat Bolakme ini, kita dekati, kita perkenalkan diri, kita juga tanyakan banyak hal terkait perekonomian warga yang melakukan kegiatan penjualan terutama mama Papua," ungkapnya.

"Kita berharap, ini menjadikan kedekatan emosional antara kita dengan pedagang pasar.  Kita juga membeli kebutuhan pos antara lain bawang merah, kentang dan kubis," imbuh Danpos.

Salah satu pedagang Pasar Mama Samedo tersenyum dengan kedatangan dari Bapak TNI.

"Kita diajak bicara dan barang jualan kita dibeli terima kasih bapak TNI," singkat Mama Samedo. 

Autentikasi : Papen Satgas Yonif Raider 142/KJ Letda Chk Ade Chandra, S.H.
Komentar

Berita Terkini