|

Polda Metro: Habib Rizieq Sihab Menyerahkan Diri Didampingi Pengacara

Media Nasional Obor Keadilan | Jakarta, Sabtu (12/12-2020), Kondisi markas polda metro jaya terpantau sibuk namun tertib aman, hal ini terpantau oleh jurnalis media nasional oborkeadilan.com sebagaimana ikut langsung meliput di Mapolda sejak pagi sabtu pukul 10.00 wib.

HRS tiba di polda metro jaya sekitar jam 10.30 wib, ia tiba tidak sperti biasanya membawa massa dalam jumlah banyak, tapi kali ini Ia hanya didampingi beberapa kuasa hukum. 

Informasi dan video serta beberapa gambar yang berhasil dihimpun oleh Media Nasional Obor Keadilan mendapati dipintu PMJ arah Gatot subroto tampak juga ada 3 iringan mobil pengikut HRS, 

■berikut foto nya; 


●Berikut Video Terkait;

Polda Metro Jaya memastikan tidak ada pemanggilan kepada Habib Rizieq Shihab hari ini. Polda Metro Jaya menyebut Habib Rizieq menyerahkan diri ke polisi.

"Tidak ada pemanggilan untuk MRS hari ini. Dia menyerahkan diri," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus kepada wartawan, Sabtu (12/12/2020).

"Dia takut, sehingga dia menyerah," tambah Yusri.

Yusri mengatakan pihaknya sudah memberikan kesempatan kepada Habib Rizieq pada dua kali pemanggilan. Namun Habib Rizieq tidak memenuhi panggilan tersebut.

Yusri menambahkan pihaknya akan memberikan surat penangkapan kepada Habib Rizieq. Setelah dilakukan penangkapan, selanjutnya Habib Rizieq akan diperiksa sebagai tersangka.

"Kita serahkan surat penangkapan terlebih dahulu kepada yang bersangkutan, baru kemudian kita periksa sebagai tersangka," imbuh Yusri.

Yusri menegaskan pihaknya tetap memegang komitmen seperti semula bahwa polisi akan melakukan penangkapan terhadap Habib Rizieq.[◇]

Komentar

Berita Terkini