Sabtu, 24 Mei 2025 | 15:51:00

Info Pengalihan Lalu Lintas Saat Aksi Reuni 212

Foto : Kegiatan 212 beberapa waktu lalu (istimewa)

JAKARTA | Media Nasional Obor Keadilan | Bagi yang membawa kendaraan ini ada info tentang rekayasa lalulintas agar tidak terjebak macet.

Besok Pada hari Sabtu 02122017 diselenggarakan Reuni Alumni 212 di Lapangan Monas, Jakarta Pusat,  Polisi  melakukan rekayasa lalu lintas sejak malam ini Pkl.23.00 Wib


Berikut pengalihan arus lalu lintasnya:

1: Arus dari Bundaran HI yang akan ke Jalan Medan Merdeka Barat dialihkan ke Jalan Budi Kemuliaan-Jalan Abdul Muis-Jalan Majapahit-Jalan Harmoni dan seterusnya.

2. Arus lalu lintas dari Jalan Hayam Wuruk mengarah Jalan Medan Merdeka Barat dialihkan ke Jalan Juanda-Jalan Pasar Baru-Jalan Gunung Sahari atau ke Jalan Lapangan Banteng-Jalan Pejambon-Jalan Medan Merdeka Timur-Jalan Tugu Tani dan seterusnya.

3. Arus lalu lintas dari Jalan Adipura ke arah Jalan Medan Merdeka Utara diluruskan ke Jalan Harmoni, termasuk yang dari Jalan Harmoni ke arah TL Bina Graha diluruskan (TL Bina Graha ditutup).

4. Arus dari Jalan Perwira yang akan mengarah ke Jalan Majapahit diluruskan ke Jalan Suryo Pranoto.

5. Arus lalu lintas dari Jalan Medan Merdeka Timur yang akan mengarah ke Jalan Medan Merdeka Utara dialihkan ke Jalan Perwira-Jalan Lapangan Banteng-Jalan Pasar Baru dan seterusnya. (Red)

Berita Terkait

Komentar