|

Polsek Padang Bolak Gelar Razia Zebra Toba 2017 Di depan Mesjid Raya Gunung Tua


Foto : Kanit Satlantas E.W Yudi  Para Pengendara Yang Tidak Punya Kelengkapan Berkendara Serta Surat Ijinnya.

Polsek Padang Bolak melalui unit lalu lintas menggelar razia dalam rangka operasi Zebra Toba 2017, di dampingi oleh kanit lantas Iptu E.W Yudi di depan mesjid raya gunung tua Paluta.

Foto : Saat Petugas Sedang Menertibkan Monil Angkutan Yang Sudah Menyalahi Aturan Berlalulintas.

Dalam kegiatan tersebut personil kepolisian menjaring pengendara motor yang kedapatan tidak bisa menunjukkan surat surat seperti STNK,SIM dan juga pengendara yang tidak memaksakan helm dan kaca spion.

Pengendara yang tidak dapat menunjukkan STNK dan SIM serta kelengkapan Lainnya akan diberikan surat tilang.

Menurut pantauan Media Nasional Obor keadilan Paluta kegiatan razia itu selain menindak para pelanggar berlaku lintas juga memberikan pemahaman tentang ketertiban berlalu lintas.

Kapolsek Padang Bolak AKP Maju Harahap SH melalui Kanit Laantas E.W Yudi mengatakan kegiatan ini akan terus dilakukan hingga selesainya operasi Zebra Toba 2017 yang terhitung mulai dari tanggal 01 sampai dengan 14 nopember 2017.


"Untuk lokasi razia personil polisi akan menggelar di seluruh wilayah hukum Polsek Padang Bolak, dan  tujuan operasional untuk meminimalisir kecelakaan serta meningkatkan kesadaran masyarakat lebih taat kepada peraturan berlalu lintas,” pungkasnya. (Maraudin Siregar).
Komentar

Berita Terkini