|

60 Pelari ABC Batam Jelajah Jembatan Barelang

Ket Gambar: 60 Pelari ABC (Active Batam Club) Runners jelajah Jembatan Barelang dalam recreation running sejauh 20 Km.

MEDIA NASIONAL OBOR KEADILAN | BATAM | Minggu, (16/08-2020) - 60 Pelari ABC (Active Batam Club) Runners jelajah Jembatan Barelang dalam recreation running sejauh 20 Km.

Di era new normal ini pertama kali kegiatan olahraga lari yang di lakukan Komunitas ABC Runners Batam dalam menyambut HUT RI KE 75 TAHUN 2020 dari Jembatan I sampai pertengahan Jembatan III dan IV barelang Batam, para pelari mulai start dari pukul 05.30 wib sampai pukul 07.30 Wib.

Sudarjo Zhang selaku ketua ABC Runners mengatakan kepada MEDIA NASIONAL OBOR KEADILAN "di masa New Normal kita bergiat dengan Olah Raga sejauh 20 Km, kita lari gembira saja bang, mulai dari Gapura Dendang Melayu ke pertengahan jembatan III dan IV lalu kembali lagi ke Gapura ini, kita tetap jaga Protokol Kesehatan, kita berlari sebagai bentuk kita harus kuat dan sehat memperhatikan protokol kesehatan". 

Partisipasi yang di lakukan Komunitas ABC Runners Batam cukup menarik di karenakan jalur yang dipilih merupakan jalur Wisata Jembatan Barelang merupakan salah satu ikon di Pulau Batam.

Pewarta yang mendapat tantangan beserta puluhan pelari untuk mencoba trek sejauh 20 km sangat terkesan dengan jalur tanjakan dan keasrian alam Jembatan barelang, para pelari pun tetap mengikuti anjuran panitia terkait protokol kesehatan di masa Pandemi Covid 19 ini.

Merdeka Run 2020 ABC RUNNERS di akhiri dengan pemberian medali kepada pelari yang telah menyelesaikan jarak tempuh diatas 250 km dalam tiga bulan dan salah satu yang mendapatkan nya ialah sdr Min foi (59 tahun) warga Nagoya di usia yang terbilang tua tetapi tetap rutin berlari dan menjadi contoh bagi Komunitas ABC Runners.

Air minum kemasan Sanford yang menjadi sponsorpun ikut menurunkan beberapa pelarinya Aan Kusnadi Direktur Marketing PT Gajah Izumi Mas Perkasa (Sanford) ikut berlari dan finish di 15 KM.

Partisipasi yang cukup banyak di batasi oleh panitia menjadi 60 pelari dengan tagar  #makeyourselfproud dan #abcmerdekarun2020bersamasanford.

(David)

Berikut Dokumentasi Oborkeadilan.com 

Editor: Redaktur

Penanggung Jawab Berita: Obor Panjaitan

Komentar

Berita Terkini