|

PPL dampingi Poktan Rumah hijau desa Tambak Rejo wujudkan Budi daya bibit Pertanian.

Ket gambar : PPL Pertanian saat berikan pemaparan tentang pembibitan pertanian dan meninjau lokasi penangkaran bibit Poktan Rumah Hijau 
Probolinggo, 17-06-2020, Media Nasional obor keadilan- Penyuluhan merupakan usaha atau upaya mengubah perilaku petani dan keluarganya agar mengetahui dan mempunyai kemauan serta mampu memecahkan masalahnya sendiri dalam usaha meningkatkan kehidupannya.

Hal tersebut seperti yang dilakukan oleh PPL atau Penyuluh pertanian kecamatan Tongas kabupaten Probolinggo pada kelompok tani ( Poktan ) Rumah hijau desa Tambakrejo saat memberikan bimbingan dan pendampingan bagi beberapa pemuda yang berinisiatif mendirikan penangkaran bibit pertanian berbagai jenis bibit palawija.

Yuni , PPPL Pertanian yang bertugas di desa Tambak Rejo sangat mengapresiasi berdirinya Poktan Rumah hijau yang mayoritas anggotanya dari kalangan anak muda."saya berharap kelompok ini bisa menjadi pioner bagi perubahan pola pikir dan kerja petani kita untuk lebih maju serta tanggap terhadap teknologi yang saat ini terus berkembang.serta terus bisa membangun sinergitas di internal kelompok , masyarakat sekitar dan PPL Pertanian untuk mencapai hasil sesuai yang diharapkan.paparnya .
Yuni juga menambahkan bahwa ke depan pihaknya akan membantu Poktan ini untuk bisa membuat dan memproses sendiri pembuatan obat , media dan pupuk agar bisa mencapai kemandirian dalam usaha.

Sejalan dengan Yuni , Dartono seprofesinya yang kala itu juga mendampingi berharap agar kelompok muda ini terus menjalin komunikasi serta kekompakan di internalnya.dalam penyampaianya Dartono juga menegaskan bahwa pengembangan kelompok tani harus memperhatikan beberapa hal ,antara lain :
1.adanya pertemuan pengurus secara berkala dan berkesinambungan.
2.di susunya rencana kerja kelompok secara bersama dan dilaksanakan oleh anggota kelompok sesuai dengan kesepakatan bersama serta disetiap Ahir pelaksanaan dilakukan evaluasi secara partisipatif.
3.dan ditunjang sistem pengadministrasisn yang rapi dan terpercaya.

Di Ahir penjelasan yang disampaikan oleh penyuluh pertanian,Udin salah satu anggota kelompok pertanian menyampaikan antusiasnya untuk terus bisa berperan aktif serta mengembangkan usaha pertanian dibidang budidaya bibit." kami baru lebih terbuka pemahaman bahwa usaha pertanian merupakan salah satu usaha yang prospek dan tetap bisa dilakukan di masa yang akan datang,apalagi setelah mendapat penjelasan detail tentang tata cara bertani dan pembuatan bibit serta prosesnya maka semakin menambah wawasan dan tekad kami untuk terus bisa mengembangkan pertanian modern .terangnya dengan penuh semangat di forum diskusi kelompok yang di pandu PPL Pertanian dari dinas pertanian kabupaten Probolinggo Rabu 16/6.

Reporter.   : Zainal
Editor.        : Redaktur

Penanggungjawab berita : Obor Pandjaitan
Komentar

Berita Terkini