|

2,4 Milyar Pembangunan Talut Dusun Pala Tahun 2017 Oleh CV. Mianda Karya Kondisi Baik "Tidak Ambruk"



BANGKA BARAT-BABEL | MEDIA NASIONAL OBOR KEADILAN |  Pihak Kejaksaan Negeri (Kejari) Bangka Barat (Babar) melalui Tim Pidana Khusus (Pidsus) dibawa tongkat komando Kasi Pidsus, DR. Agung Dhedy Dwi Handes bersama-sama Tim Pengawalan Pengamanan Pemerintahan dan Pembangunan Daerah (TP4D) secapatnya akan mendalami pemeriksaan atas keterkaitan pembangunan Talut Dusun Pala Desa Teluk Limau Kecamatan Parit Tiga Kabupaten Babar.

Dari penuturan yang disampaikan Kasi Pidsus Kejari Babar, Agung  dihadapan para awak media, Jum'at lalu (10/08/18) menegaskan akan secapatnya melakukan pemeriksaan dan melakukan pendalaman mengenai masalah Talut Dusun Pala agar tidak terjadi kesimpangsiuran dalam pemberitaan.

" Nanti tim kita secepatnya akan lakukan pemeriksaan lebih mendalam terkait pembangunan talud pala ini. Kita lihat bersma-sama secara visual bangunan talud ini terbilang sangat baik dan bagus. Akan tetapi, tim kita memiliki cara tersendiri untuk melakukan pemeriksaan secara tehnisnya", jelas Agung dihadapan Kadis PU Babar dan rombongan.

Sangat disayangkan bahwa diketahui  adanya pemberitaan disalah satu media di Babel mengenai bangunan talud Dusun Pala yang baru selesai dilakukan pembagunan pada tahun lalu ( 2017 ) oleh pihak CV. Mianda Karya dengan anggaran senilai Rp 2.4 Milyar disinyalir sudah rusak alias ambruk.

Dengan adanya pemberitan tersebut,  maka pihak Dinas PU bersama tim Pidsus beserta pihak TP4D Kejari Bangka Barat melakukan pemeriksaan dan pengecekan secara langsung ke lapangan untuk memastikan hal tersebut.

Lanjut Agung, " Kita bersama-sama melakukan pemeriksaan yang melibatkan langsung pihak TP4D dan PU Babar. Kita sangat menghargai atas informasi pemberitaan beberapa waktu lalu di media online tersebut sehingga pihak dinas PU Babar mengajak kita untuk melakukan peninjauan dan pemeriksaan secara langsung dilapangan".

"Maka dalam hal ini, kita tidak mau terjadi berpolemik di media dengan ini kita dari pihak Kejaksaan bersama-sama dari pihak Dinas PU Babar dan juga disaksikan oleh beberapa para awak media (wartawan)  melakukan peninjauan secara langsung dan alhasilnya pekerjaan talut sangat bagus dan tidak ada yang rusak", tutupnya.  (Sumarwan)

Editor : Yuni
Penanggung Jawab Berita : Obor Panjaitan
Komentar

Berita Terkini