|

Ditreskrimsus Polda Lampung Amankan Ribuan Liter BBM Oplosan

Ket : foto Ditreskrimsus Polda Lampung mengamankan truk yang diduga bermuatan BBM oplosan, Rabu (23/5/18)


BANDAR  LAMPUNG – MEDIA NASIONAL OBOR KEADILAN l  Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Lampung mengamankan empat unit truk fuso yang diduga memuat bahan bakar minyak (BBM) oplosan.


Pantauan Media  keempat truk itu berplat BE 9230 CL, BE 8004 AJ, F8647 GM, dan BE 9866 CM. Salah satu truk ada tertera muatan 16 ribu liter di bagian tangkinya.

“Ya benar, kami mengamankan ribuan liter BBM yang diduga oplosan, cuma untuk data semua, minta izin dulu sama Pak Dir (Dirreskrimsus),” kata Kasubdit I Industri Perdagangan dan Investasi Ditreskrimsus Polda Lampung AKBP Budiman Sulaksoni kepada Media Rabu (23/5/2018).

Senada dengan anak buahnya, Dirreskrimsus Polda Lampung Kombes Aswin Sipayung juga membenarkan penangkapan BBM oplosan tersebut.

“Iya benar kita amankan, tapi kasusnya masih dalam proses lidik (Penyelidikan),” ujarnya.
Aswin belum dapat memaparkan secara rinci penangkapan BBM oplosan tersebut. Ia mengakui semua truk disita dari salah satu gudang penimbunan di wilayah Bandarlampung.

“Untuk saat ini sudah empat sampai lima orang yang kita periksa sebagai saksi. Karena kita masih lidik, belum bisa untuk diekspos secara detil, mengingat di sini ada asas praduga tak bersalah,” tambahnya.

Meski begitu, masih menurut Aswin, BBM yang diamankan tersebut diduga tidak sesuai standar.
“Ini prestasi ya, cuma belum bisa kita buka lagi, nanti kita ekspose, jumlahnya itu ribuan liter,” pungkasnya 
[ Rahardja]
Editor :  Rahardja
Penanggung Jawab :  Obor Panjaitan
Komentar

Berita Terkini